PECINAN |Glodok Pasar Petak Sembilan

 PECINAN Glodok Pasar Petak Sembilan


Lokasi: Pasar Petak Sembilan, Pecinan Glodok,  Jakarta Barat, Indonesia

Tanggal: 9 Maret. 2024

Glodok adalah pecinan pertama di Jakarta yang terletak di kecamatan Taman Sari, Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia. Sejak masa pemerintahan Hindia Belanda, daerah ini juga dikenal sebagai Pecinan terbesar di Batavia. Mayoritas warga Glodok merupakan keturunan Tionghoa.
Kata Glodok berasal dari Bahasa Sunda "Golodog". Golodog berarti pintu masuk rumah, karena Sunda Kalapa (Jakarta) merupakan pintu masuk ke kerajaan Sunda. Karena sebelum dikuasai Belanda yang membawa para pekerja dari berbagai daerah dan menjadi Betawi atau Batavia, Sunda Kelapa dihuni oleh orang Sunda.


Glodok telah ditetapkan menjadi kawasan cagar budaya, sehingga tindakan berupa pembongkaran, restorasi, perubahan, dan pemindahan pada bangunan dan benda diatasnya hanya dapat dilakukan oleh seizin Gubernur selaku Kepala Daerah.|


Gereja Katolik Santa Maria menjadi satu-satunya bangunan gereja di Jakarta yang menggunakan arsitektur Cina di Jakarta. Bangunan ini dibangun pada awal abad 19, yang mulanya merupakan rumah seorang bangsawan Cina bermarga Tjioe pada masa kolonial Belanda. Pada tahun 1953, bangunan tersebut dibeli oleh Pater Wilhelmus Krause Van Eiden SJ, atas tugas dari Vikaris Apostolik Jakarta (Sekarang Keuskupan Agung Jakarta). Kemudian pada tahun 1955, bangunan ini menjadi tempat ibadah hingga pada tahun 2000 berfungsi sebagai pastoran Gereja Santa Maria De Fatima.

Di kawasan cagar budaya Glodok terdapat kawasan Toa Se Bio, yang merupakan kawasan yang berada di sekitaran klenteng kecil yang disebut Bio. Sehingga keseluruhan kawasan tersebut menggunakan nama Toa Se Bio. Di kawasan ini masih bisa terlihat beberapa bangunan lama bergaya arsitektur Cina dengan langgam yang berbeda-beda.

wikipedia.
Youtube Trek king chanel

Comments